Rabu, 03 Juli 2013

Web Content

1. Web Content

a. Media & Standard Penggunaan

Pada umumnya ada 2 jenis pilihan cara pembuatan konten website yang harus dipersiapkan yaitu website statis atau website dinamis.
  
Website statis adalah website yang hanya berisi file-file HTML dan file pendukung (misalnya gambar). Pada intinya, yang harus Anda lakukan adalah membuat dan mendesain file halaman-halaman website serta mengaitkan stu dengan lainnya lewat link agar bias diakses dengan baik. 

Adapun website dinamis adalah website yang selain didesain melalui file-file HTML juga disertai dengan pemrograman web lebih lanjut. Ciri website yang dibuat dengan pemrograman antara lain ditandai dengan adanya fitur login, pengelolaan member, serta pengisian data halaman web melalui database.

Dewasa ini sudah banyak website siap pakai yang lazim disebut Content Management System  (CMS). Content Management System atau sering disebut dengan CMS adalah aplikasi web yang berisikan template untuk mengelola isi halaman web secara mudah. Penggunaan Content Management System tidak memerlukan pengetahuan pemrograman web yang handal karena proses instalasi dan cara penggunaannya sudah user friendly. CMS sendiri ada yang dibuat khusus menyesuaikan kasus yang ada dan biasanya berbayar dan ada yang berupa template instan yang fungsionalitasnya dibuat dengan menyeuaikan pada beberapa proses bisnis yang ada di dunia nyata yang dapat digunakan secara gratis.

Ada beberapa jenis-jenis Content Management System atau CMS, yaitu :
1. CMS untuk membuat personal blog, contohnya WordPress.
2. CMS untuk membuat web e-Commerce, contohnya PrestaShop, OsCommerce, Opencart, Drupal.
3. CMS untuk membuat web e-Learning, contohnya Moodle.
4. CMS untuk membuat personal web, contohnya joomla!, Mambo.
5. CMS untuk membuat e-Office, contohnya katanya (Kantor Maya).
6. CMS untuk membuat web e-Forum, contohnya phpBB, MYBB,Vbulletin.

Berikut adalah beberapa jenis framework berbasis scripting language PHP :
1. Code Igniter (CI).
2. RubyOnRail (RoR).
3. CakePHP.
4. FuseBox.

b. Model Generatif

Pengertian model pembelajaran generatif ini merupakan terjemahan dari generative learning. Menurut Osborno dan Wittrock pembelajaran generatif merupakan suatu model pembelajaran yang menekankan pada pengintegrasian secara aktif pengetahuan baru dengan menggunakan pengetahuan yang sudah dimiliki sebelumnya. Pengetahuan baru tersebut akan diuji dengan cara menggunakannya dalam menjawab persoalan atau gejala yang terkait. Jika pengetahuan baru itu berhasil dijawab, maka pengetahuan baru itu akan disimpan dalam memori jangka panjang. 

c. Web Anotation

Penjelasan web anotasi secara online terkait dengan sumber daya web, biasanya sebuah halaman web. Dengan sistem penjelasan web, pengguna dapat menambah, mengubah atau menghapus informasi dari sumber daya web tanpa memodifikasi sumber daya itu. Penjelasan ini dianggap sebagai lapisan di atas sumber daya yang ada. Dalam kasus tersebut alat anotasi web adalah jenis perangkat lunak sosial. Web penjelasan dapat digunakan untuk tujuan berikut : 

1. Melihat sumber daya web, seperti dengan kegunaannya, user-keramahan, kesesuaian untuk dilihat
    anak dibawah umur. 
2. Meningkatkan/menyesuaikan isinya dengan menambah/menghapus materi sesuai seperti wiki. 
3. Alat kolaboratif, misalnya untuk membahas isi dari suatu sumber daya tertentu. 
4. Media kritik seni atau sosial, dengan memungkinkan pengguna web untuk menafsirkan atau
    memprotes institusi atau ide-ide yang muncul di web.
5. Mengukur hubungan antara fragmen transein informasi. 


2. Web & Perilaku Pengguna

a. Perilaku Navigasi 

Pada tahun 2007 pengguna internet sangat terbatas hanya 28% dan hanya menggunakan intenetnya 5 jam seminggu atau lebih, Sedangkan pada tahun 2012 penggunaan internet lebih besar di banding 2007. Sebagian pengguna online adalah anggota keluarga, teman-teman, atau  dengan komputer yang di akses internet gratis yang disediakan oleh berbagai pusat komunitas.

Pengguna internet pada tahun 2012 memiliki minat yang kurang tau untuk mempelajari konsep navigasi website dengan istilah navigasinya  “ Home” dan “About”, dan cenderung melihat istilah tersebut terkait dirinya sendiri.

Pada suatu situs (jual beli khususnya) penggunaan navigasi yang baik sangat penting untuk dilakukan  bagi para pembuat online. Para pembuat situs website tersebut harus bias membuat suatu navigasi agar pengunjung situs tersebut tidak bosan. Ada 2 tipe navigasi :

Navigasi Standar        : Yang memberikan overview dan peta penjelajahan situs. Biasanya bisa
                                  ditemukan secara konsisten baik dibagian atas, samping atau footer. 
Navigasi Versiadvance : Jenis ini masih bertujuan memberikan alat untuk menelusuri situs, namun
                                  dengan cara lebih spesifik. Navigasi semacam ini sebenarnya  mirip dengan fitur
                                  search namun sudah diberi antar muka  yang lebih.

b. Perilaku Pencarian

Fitur pencarian internal tentunya telah di desain dengan batasan tertentu. Ketika situs anda tumbuh tentunya anda akan semakin tahu pola pemakaian oleh pengguna. Termasuk didalamnya adalah pola pencarian dalam rangka mendapatkan pengalaman terbaik dalam  rangka mendapatkan pengalaman terbaik dalam pemanfaat situs. 

Efek Facebook :
Meningkatnya penggunaan situs jejaring sosial mungkin berkontribusi terhadap penurunan umum dalam seberapa baik beberapa pengguna web memahami struktur dasar dan sistem navigasi situs. Proses ini mungkin akan diperburuk oleh meningkatnya penggunaan antarmuka berbasis aplikasi untuk berbagai kegiatan web mulai dari perbankan untuk jadwal kereta. 

Googlefication
Perubahan perilaku web selama 5 tahun antara 2007 – 2012 adalah keterantungan yang tumbuh di Google untuk mencari informasi. Pada tahun 2004, Google menyumbang kurang dari 50% dan Yahoo berada di 26%. Tapi pada tahun 2012 83% dari pencarian menggunakan Google, Yahoo berada di posisi kedua sangat jauh (hanya 6%). Google sekarang log sekitar 2 miliar permintaan pencarian per hari, dari sekitar 300 juta orang. Dan peningkatan jumlah orang menjadikan Google sebagai entry point standar ke halaman jauh didalam situs web. 

c. Recomendasi Web & Perilaku Sosial

>> Web Merefleksikan Perilaku Sosial

Web juga dapat merefleksikan perilaku sosial masyarakatnya dengan adanya alat pengukur banyak orang/IP address yang mengakses web tersebut dapat menunjukkan bahwa web tersebut menarik perhatian masyarakat dan pastinya akan mempengaruhi sikap sosial seseorang. Contohnya seseorang yang sering mengakses situs belanja online  akan mempunyai gaya hidup yang boros karena tergiur oleh harga yang lebih murah dari pada counter ataupun discount-discount yang ada. 

>> Web Mempengaruhi Perilaku Sosial

Web sebagai salah satu bentuk teknologi dan informasi yang sangat popular di masyarakat menjadi salah satu  pemicu yang mempengaruhi perilaku sosial masyarakat. Ada 2 dampak yang ditimbulkan yaitu : 

Dampak Positif : 
1. Lebih cepat dan mudah dalam menyelesaikan pekerjaan dalam hal ini berarti membantu pekerjaan
    manusia. 
2. Dapat berkomunikasi dengan baik, tidak peduli jarak dan waktu sehingga membuat manusia saling
    berinteraksi dengan mudah. 
3. Mudah mencari informasi, serta berbelanja online dapat juga dilakukan. 

Dampak Negatif :
1. Munculnya banyak penipuan  yang memanfaatkan internet.
2. Adanya plagiatisme.
3. Munculnya pencurian data (hack).
4. Munculnya konten dewasa yang seharusnya tidak dilihat anak kecil.
5. Bahaya kesehatan akibat radiasi yang ditimbulkan komputer itu sendiri.

3. Struktur Web & Analisa Web

Struktur Web

Hal yang harus diperhatikan ketika membuat sebuah web adalah desain konseptual, atau tepatnya penampilan. Selain teks, situs juga harus memiliki grafis yang dirancang sedemikian rupa sehingga dapat terlihat rapih dan menarik minat pembaca seseorang yang membuka website tersebut. Dalam program Adobe CS5 Fireworks, anda dapat melakukan penampilan grafis seluruh website yang anda buat.

a. Social Network

Social Networking merupakan sebutan lain dari website community. Social network merupakan tempat untuk para netter berkolaborasi dengan netter lainnya. Social network merupakan kegiatan menjalin hubungan dengan orang lain melalui sosial media/situs jejaring sosial yang ada di internet yang dapat diakses dimana saja. 

Keinginan untuk Social Networking lahir dari kebutuhan dasar manusia. 

Pada dasarnya secara biologis manusis memang terlahir untuk bersosialisasi. Semua ingin bertatap muka dengan orang lain, berbagi satu sama lain, merasa terkoneksi, dan aspek-aspek lainnya. Dulunya sangat sulit bagi kita untuk bertemu dengan banyak orang. Untuk sekedar mengirim atau menanyakan kabar saja dengan menggunakan surat atau telegram. Kemudian datanglah telepon dan kemudian handpone yang memudahkan kita untuk berkomunikasi. Selanjutnya datanglah era internet dengan bentuk dasar yang tidak menghiraukan batasan apapun. Semua orang dapat terkoneksi di satu medium. Siapapun dapat mengakses situs apapun. 

b. Blog

Blog merupakan singkatan dari web log yang merupakan bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik, meskipun tidak selamanya demikian. Situs web ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna internet sesuai dengan topik dan tujuan dari pengguna blog tersebut. 

Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com yang dimilki oleh Pyra Labs sebelum akhirnya diakusisi oleh Google.com pada akhir 2002. Semenjak itu banyak aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut. 

Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblo merupakan kumpulan weblog yang sering disebut sebagai blogosphere

c. Pengukuran Web

Dibawah ini ada beberapa tools yang digunakan untuk mengukur website dari segi kecepatan akses dan performanya serta mengukur banyaknya pengunjung suatu website. Berikut beberapa tools yang dapat digunakan untuk mengukur kecepatan akses website. 

1. Pingdom Tools : Merupakan sebuah alat ukur kecepatan website dapat diakses, nilai dari sebuat
                            website dan berapa ukuran dari website tersebut. 
2. GTmetrix : Merupakan website untuk menganalisa kecepatan web yang tersedia secara gratis dengan
                    menggunakan google page speed dan Yahoo sebagai analyze engine dan untuk
                    menampilkan hasil serta rekomendasi yang harus dilakukan. 
3. Alexa Rank : Merupakan perusahaan yang berbasis di California yang mengoperasikan situs yang
                      menyediakan informasi mengenai banyaknya pengunjung suatu sistus dan urutannya.
                      Alexa internet didirikan pada tahun 1996 oleh Brewster dan Bruce Gilliat. Cara kerja
                      Alexa rank memeberikan peringkat kesebuah situs berdasarkan jumlah pengunjung unik.  
                      Semakin rendah alexarank dari situs berarti situs memiliki sedikit pengunjung unik. Jadi
                      jika anda bisa mendapatkan lebih banyak traffic ke situs anda. Anda akan mendapatkan
                      lebih rendah alexa rank. 

d. Search Engine

Search engine merupakan mesin pencari dalam program komputer yang dirancang untuk melakukan pencarian atas berkas-berkas yang tersimpan dalam layanan www, ftp, publikasi milis, ataupun news group dalam sebuah ataupun sejumlah komputer peladen dalam suatu jaringan. Search engine merupakan perangkat pencari informasi dari dokumen-dokumen tersedia. Hasil pencarian umumnya ditampilkan dalam bentuk daftar serigkali diurutkan menurut tingkat akurasi ataupun rasio pengunjung atas suatu berkas yang disebut hits. Informasi yang menjadi target pencarian bisa terdapat dalam berbagai macam jenis berkas seperti halaman situs web, gambar, ataupun jenis-jenis berkas lainnya. Beberapa mesin  pencari juga diketahui melakukan pengumpulan informasi atas data yang tersimpan dalam suatu basis data ataupun direktori web. Sebagin besar mesin pencari dijalankan oleh perusahaan swasta yang menggunakan algoritma kepemilikan dan basis data tertutup, diantaranya yang paling poopuler adalah Google. 

e. Web Arsip

Pengarsipan web merupakan proses mengumpulkan cuplikan-cuplikan website dan memastikan koleksi tersebut terpelihara dalam satu situs web arsip. Pengarsipan web dilaksanakan untuk memenuhi kepentingan peneliti, sejarahwan, dan publik dimasa depan. Sehubungan dengan ukuran web yang masif, maka digunakan program aplikasi web crawler yang bekerja secara otomatis untu mengembagkan koleksi arsip situs web. Situs web yang diarsipkan utamanya yang memilki content ilmiah atau mengemukakan sisi intelektual suatu objek yang dikemukakan melalui media situs web. 

f. Crawler

Focused Web Crawler merupakan suatu web crawler yang bertujuan secara selektif mencari halaman-halaman web yang relevan dengan himpunan topik tertentu yang telah didefinisikan debelumnya sehingga crawler tidak mencari seluruh web secara mendalam. Focused Crawler memanfaatkan aturan-aturan keputusan berdasarkan pada analissi isi, struktur link, dan teks anchor untuk menjaga agar crawler fokus pada topik tertentu seperti "bersepeda" atau "HIV. Di sisi lain web crawler juga dapat difokuskan pada target format dokuman atau non-dokumen tertentu. 

Sumber :

http://www.komputeran.com/2012/06/mengenal-web-content-dan-desain-web.html
http://kentos.web.id/pengertian-content-management-system-cms/
http://clickforgamers.blogspot.com/2013/06/web-perilaku-pengguna-interaksi-manusia.html
http://blogsida2008.blogspot.com/2013/06/web-perilaku-pengguna-atau-imk.html
http://razkingred.blogspot.com/2011/01/social-networking-adalah.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Blog